Berkemah/kemah adalah kegiatan tinggal sementara di luar ruangan, biasanya dengan menggunakan tenda atau tempat perlindungan sederhana lainnya. Tujuan berkemah bisa bermacam-macam, seperti menikmati alam, rekreasi, petualangan.
Pondok Darul-Qur’an Wal Hadits OKU Timur mengadakan PERAKA (Perkemahan Rabu Kamis) pada tanggal 13 s.d. 14 November 2024 di Hutan Kota Martapura. Acara ini tidak di hadiri bersama santri saja akan tetapi acara ini dihadiri juga bersama para staf terutama di bidang Kesantrian Ponpes Darul Qur’an Wal Hadits OKU Timur.
“Alhamdulillah acara ini berjalan dengan baik dan alhamdulillah juga acara disambut santri dengan sangat antusias. Acara ini juga bertujuan untuk membentuk jiwa mandiri santri untuk bisa bertahan hidup jika nantinya dihadapkan dengan situasi seperti di hutan atau di daerah yang jauh dari pemukiman.” Ucap ustadz Ali Sodikin.S.Pd.I.
Acara ini juga tidak hanya disambut dan dirasakan, akan tetapi staf Kesantrian Ponpes Darul Qur’an Wal Hadits OKU Timur juga merasakan dan sangat exited di acara ini.
“Alhamdulillah tahun ini kami ngerasain berkemah dengan santri lagi, alhamdulillah acara ini selain membuat hati senang bisa berkumpul dengan santri acara ini juga bisa mempererat suasana bersama santri dan juga bisa mengajarkan kemandirian jika nantinya kita mengahadapi situasi seperti ini kelak. Semoga tahun depan Ponpes Darul Qur’an Wal Hadits bisa membuat acara seperti ini lagi.” sambung Ust. Asandri salah satu tim Kesantrian DQH.
Secara umum kegiatan ini berlangsung dengan baik dan sukses. Alhamdulillah.
Mudah-mudahan kegiatan serupa bisa juga ditiru oleh ponpes lainnya.
Penulis: Abu Ilyas (Khoirul Anam, S.I.Kom)
BACA JUGA :
Leave a Reply