Pondok Pesantren Darul Qur'an Wal-Hadits Martapura OKU

SERAH TERIMA SANTRI BARU GEL 2 PONPES DARUL QUR’AN WAL HADITS OKU TIMUR

PSB Serah terima Santri gelombang ke dua

Pondok Pesantren Darul Qur’an wal Hadits OKU Timur Yayasan Kunci Kebaikan binaan Ustadz Said Yai Ardiansyah, L.C., M.A yang beralamatkan Jl. Tuanku Imam Bonjol, Dusun 2, Kota Baru Selatan, kecamatan Martapura Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur menyelenggarakan kegiatan serah terima santri baru tahun pelajaran 2021/2022 gelombang kedua pada hari Jum’at tanggal 16 Juli 2021 pukul 13.30 WIB ba’da sholat Jum’at. Kegiatan ini merupakan lanjutan dari kegiatan serah terima santri baru gelombang pertama yang dilakukan pada tanggal 10 Juli 2021 yang lalu.

Tidak berbeda dari gelombang pertama, di gelombang kedua ini pihak panitia sangat menekankan akan terlaksananya serah terima santri dengan protokol Kesehatan yang sangat ketat demi mencegah penyebaran covid 19 secara luas.

Sama dengan gelombang pertama, santri diawali dengan tes swab antigen terlebih dahulu di klinik yang sudah direkomendasikan oleh pihak pondok, atau santri boleh tes swab antigen di tempat lain.

Setelah tiba di pondok pesantren, maka santri dan wali santri menuju posko pengecekan suhu tubuh, jika tidak ada masalah maka langsung mencuci tangan dangan sabun, kemudian menyerahkan bukti telah mekasanakan swab antigen ke pihak panitia. Setelah dicek oleh panitia, maka santri dan wali santri menuju ke posko wawancara. Setelah selesai wawancara, santri tersebut segera menuju kamar mandi untuk mandi. Sembari santri mandi, wali santri diperkenankan untuk mengantar barang santri ke asrama, kemudian dipersilahkan untuk meninggalkan lokasi pondok pesantren.

Pimpinan Ponpes Darul Qur’an wal Hadits OKU Timur, Ustadz Said Yai Ardiansyah, M.A sangat menekankan agar paitia benar-benar menjalankan tugasnya lebih baik dari pada gelombang yang pertama. “Saya berharap pada serah terima santri baru pada gelombang kedua ini akan lebih baik dari pada gelombang pertama.” Ujarnya

Abdul Aziez Faros, salah satu santri baru menyatakan antusias dan senang dengan protokol kesehatan yang sangat ditekankan. Sehingga ia merasa aman dan tidak waswas. “Saya sangat senang karena protokol kesehatan sangat diperhatikan dan dijalankan disini. Membuat saya merasa aman dan nyaman dalam menjalani kegiatan KBM di ponpes ini.” Tambahnya.

Semoga Allah mempermudah setiap langkah kita dalam penyebaran Islam dan tentunya tetap harus taat kepada pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid 19.

 

Penulis : Yahya Hendri Yansa, S.Pd

Baca juga artikel: 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.